Saturday 27 July 2013

Inilah Keunggulan ANDROID 4.3 Jelly Bean

TeknoFlas.com – Google yang dikabarkan telah resmi merilis android terbaru  yakni Jelly Bean 4.3 hari Rabu, (24/7/2013) waktu Amerika Serikat.

Keunggulan dari Android 4.3 berhasil ditunjukkan oleh PocketNow melalui video review yang mereka unggah di situs berbagi video Youtube. Dalam video review tersebut ditunjukan bahwa dengan OS terbaru ini maka kita akan mendapatkan lima hal yang cukup menonjol diantaranya adalah Pemakaian baterai lebih hemat, fitur auto complete pada menu panggilan, keyboard emoji, aplikasi kamera baru dan peningkatan performa yang signifikan. Berikut ini keterangan lengkap mengenai kelebihan dari Android Jelly Bean 4.3 tersebut

1. Baterai Lebih Hemat
Android 4.3 Jelly Bean ini diklaim dapat meningkatkan daya tahan baterai hingga lebih dari 20 jam. Jika sebelumnya perangkat pengusung Android 4.2 hanya bisa digunakan selam 5-6 jam dalam pemakaian optimal. Kini dengan Android 4.3 diklaim smartphone Android dapat bertahan hingga 25 jam dengan kondisi pemakaian yang sama.

2. Fitur autocomplete dialer
Dengan fitur autocomplete dialer ini maka para pengguna akan lebih mudah dalam mencari nama orang yang mereka inginkan di daftar kontak smartphone mereka.

3. Fitur ini merupakan yang pertama dari semua seri Android yang sebelumnya, Keyboard Emoji Fitur
Keyboard baru ini memberikan berbagai pilihan emoticon yang bisa dikirim penggunanya. Keyboard Emoji ini bisa membuat smsan ataupun chatting akan semakin seru. Untuk menggunakan fitur keyboard ini, pengguna android 4.3 cukup menekan dan menahan pada kolom tulis dan memilih opsi emoji keyboard.

4. Aplikasi kamera terbaru
Aplikasi kamera terbaru ini mengusung antarmuka yang lebih menarik serta memudahkan penggunanya untuk melakukan pengaturan kamera untuk mendapatkan hasil foto yang terbaik. Selain itu, aplikasi kamera baru ini juga membuat performa kamera handset Android meningkat dengan menghilangkan penundaan ketika smartphone diputar dari posisi portrait ke landscape atau sebaliknya.

5. Performa yang lebih cepat
Dilihat dari Video review yang dibuat oleh PocketNow terlihat jelas peningkatan performa dari gadget pengusung Android 4.3 Jelly Bean. Android 4.3 ini membuat pergerakan dan perpindahan dari satu menu layar ke menu lain dapat bergerak secepat pergeseran jari penggunanya tanpa ada delay sedikit pun.

Diatas merupakan beberapa keunggulan dari Android 4.3 Jelly Bean seperti dikutip TeknoFlas dari PocketNow

Monday 15 July 2013

NOKIA Tidak Ingin Pakai ANDROID Karena Takut Dengan SAMSUNG

Akhirnya terjawab sudah kenapa Nokia tidak ingin menggunakan Android dan tetap memakai Windows Phone setelah mereka tanggalkan Symbian. Memang pernah terjadi pembicaraan serius antara pihak Google dan Nokia di tahun 2011 lalu, sayangnya perusahaan asal Finlandia ini tidak menindaklanjuti apa yang ditawarkan oleh Google, yaitu menggunakan Android.

Bahkan, seperti dikutip Guardian (12/07), mungkin karena jengkel atau dendam pribadi, salah seorang petinggi di Google yaitu Vic Gundotra, menuliskan twit sindiran yang ditujukan ke Nokia dan Microsoft sebagai pemilik Windows Phone.

Dalam twit-nya tersebut, Gundotra menuliskan, "Dua ayam kalkun tidak mungkin bisa jadi elang." Entah maksudnya tersebut menjadi elang atau mengalahkan elang, yang jelas Gundotra secara tajam menyindir Nokia.

Lama menjadi misteri kenapa di saat banyak vendor terkenal menggunakan Android dalam produknya, Nokia justru tetap menggunakan Windows Phone dalam banyak produk Lumia mereka.

Akhirnya, ketika bercakap-cakap dengan beberapa wartawan, Stephen Elop, CEO Nokia, justru mengatakan bahwa dia bersyukur Nokia tidak memakai Android dan lebih memilih Windows Phone. "Keputusan kita (Nokia) sangat tepat dengan tidak memilih Android," jelasnya.

Dia menjelaskan bahwa ada kekhawatiran khusus apabila harus menggunakan Android. Operating system besutan Google tersebut merupakan OS yang digunakan banyak perusahaan.

Ada kalanya nanti, sebuah perusahaan besar akan menjadi dominator atau yang paling mendominasi di ekosistem Android.

Dan hal tersebut terbukti ketika Samsung menjadi jawara baik di dunia atau di ekosistem Android mengalahkan LG, Sony, HTC dan perusahaan lain yang menggunakan OS tersebut.

Oleh karenanya, Elop menjelaskan, adalah satu hal yang sangat tepat untuk memilih Windows Phone yang ekosistemnya tidak terlalu kompetitif dan sekarang sudah mampu menjadi OS terbesar ketiga dunia setelah mengalahkan BlackBerry OS.

Dari penjelasannya tersebut, Elop dan Nokia memperhitungkan posisi Samsung yang mungkin menjadi satu hal yang sulit bagi siapa saja di ekosistem Android untuk dapat menggesernya.

Sebagai contohnya, Sony dan HTC yang juga berjuang keras untuk bersaing ketat, sampai sekarang pun masih belum dapat mengungguli pengapalan sampai dengan market share yang dimiliki Samsung. Oleh karenanya, (mungkin) dengan memilih Windows Phone, maka Nokia akan berada di zona aman karena tidak banyak pesaing yang bermain di ekosistem tersebut.

Sunday 14 July 2013

6 Cara Mudah Mempercepat Handset ANDROID

Liputan6.com, Jakarta : Mayoritas pemiliksmartphone Android pasti akan mengeluhkan hal yang sama ketika perangkatnya mulai memasuki usia rata-rata di atas 5-6 bulan. Seiring dengan semakin banyaknya aplikasi dan terpakainya ruang di media penyimpanan, sudah sewajarnya jika sebuah ponsel pintar akan mengalami penurunan kinerja. Namun tenang saja. Untuk mengembalikan performa dan kinerja sebuah perangkat Android seperti sedia kala nyatanya tidaklah sulit. Berikut adalah sejumlah cara mudah yang dapat dilakukan:

1. Jangan gunakan live wallpaper Live wallpaper merupakan satu fitur yang sangat menarik dan 'menggoda' untuk digunakan. Namun, tak dapat dipungkiri fasilitas ini membutuhkan kinerja GPU secara konstan dan jelas memperlambat kinerja ponsel Anda. Salah satu gejalanya adalah sensitifitas layar sentuh menjadi jauh berkurang. Selain itu, live wallpaper juga menyedot asupan daya baterai. Penggunaan live wallpaper akan semakin memperparah efesiensi daya baterai perangkat Android yang memang dikenal 'haus' daya.

2. Kurangi jumlah widget Widget yang merupakan bagian dari antarmuka sebuah sistem operasi berguna untuk menyuguhkan informasi atau pengaturan suatu aplikasi. Jumlah widget di tampilan antarmuka dapat dikurangi atau ditambahkan sesuai kebutuhan pengguna. Meski cukup fungsional, namun jika widget yang Anda gunakan menyuguhkan informasi yang terus-menerus ter-update, maka kapasitas memori pada perangkat Anda pun akan terus berkurang sehingga berimbas pada menurunnya kinerja. Oleh karena itu, lebih baik widget yang tidak terlalu sering digunakan dihilangkan dari layar menu utama.

3. Jangan lupa tutup aplikasi di background Sudah lumrah bila pengguna perangkat Android lebih memilih untuk langsung menekan tombolhome ketika ingin keluar secara cepat dari sebuah aplikasi dan berpindah ke aplikasi yang lain. Namun patut diketahui, jika kita keluar dari sebuah aplikasi dengan cara tersebut, maka aplikasi yang sedang berjalan itu belum tertutup dan akan terus berjalan di background. Semakin sering Anda melakukan ini, maka perangkat Anda secara tidak langsung terus menerus dipaksa melakukan multi-tasking. Hal ini jelas akan memperlambat kinerja perangkat Android Anda.

4. Matikan fitur auto-update apps Mengaktifkan fitur auto-update apps yang terdapat pada menu setting Play Store, memang dapat membuat aplikasi Anda terus diperbarui. Namun, fitur ini tentu akan membebani kinerja ponsel, apalagi ketika tiba-tiba ponsel Anda men-download dan meng-install sebuah aplikasi pada saat Anda sedang menjalankan aplikasi lain yang memakan banyak memori.

5. Pindahkan Aplikasi ke penyimpanan eksternal Fitur moved apps to SD adalah fitur yang memungkinkan Anda untuk memindahkan instalasi aplikasi dari memori internal ke kartu microSD yang Anda sematkan. Dengan memindahkan file instalasi aplikasi ke memori eksternal, maka ruang penyimpanan memori internal menjadi semakin lega. Dengan ruang memori internal yang makin lega, kinerja ponsel pun menjadi semakin ringan dan lancar. Anda dapat memindahkan aplikasi yang terpasang dari memori internal ke memori eksternal secara aman tanpa perlu mengambil risiko seperti melakukan rooting atau langkah hacking lainnya.

6. Factory reset Jika langkah-langkah di atas telah dilakukan namun hasilnya kurang masksimal, Anda dapat melakukan cara yang satu ini. Factory resetmerupakan cara terakhir yang cukup ampuh. Dengan melakukan factory reset, perangkat Anda akan di-refresh, khususnya di sektor memori. (dhi/gal)

Monday 8 July 2013

SAMSUNG Predikisi Keuntungan Mencapai Rp. 82,1 Triliun Pada Kuartal Ke 2 Tahun 2013

Liputan6.com, Seoul : Memasuki awal kuartal tiga (Q3) 2013, Samsung optimis perusahaannya mengantongi keuntungan yang signifikan pada kuartal dua (Q2) sebelumnya.

Meskipun laporan keuangan belum dirilis secara resmi, Samsung yakin keuntungan perusahaan mencapai 47 persen year-on-year. Samsung memprediksi pendapatan perusahan akan mencapai USD 8,22 milyar (sekitar Rp 82,1 triliun) pada kuartal dua 2013.

Sementara pada kuartal satu 2013 perusahaan asal Korea Selatan ini mengantongi keuntungan sebesar USD 6,4 milyar. Demikian dilansir lamanEngadget, Senin (8/7/2013). Prediksi keuntungan kuartal tiga yang dibuat Samsung berdasarkan keuntungan yang diperolehnya pada periode yang sama tahun lalu. Pada kuartal dua 2012 lalu, Samsung mencatatkan total keuntungan sebesar USD 3 milyar (sekitar Rp 29,7 triliun).

Sukses sebagai perusahaan nomor satu dalam pasar ponsel pintar semakin meningkatkan optimisme Samsung untuk mencatatkan keuntungan signifikan. Samsung mengandalkan perangkat televisi pintar, ponsel pintar, printer, kamera, ultrabook dan desktop, hingga solusi semikondukor.

Smartphone flagship Galaxy S4 yang telah terjual sebanyak 10 juta unit di seluruh dunia dalam sebulan peluncurannya menjadi salah satu catatan prestasi bagi Samsung. Sejauh mana prediksi keuntungan yang disebutkan Samsung? Kita tunggu saja saat laporan keuangannya secara resmi dirilis pada 26 Juli nanti. (vin/dew)